Dinas Lingkungan Hidup Kota Dumai Sambut DPRD Kota Padang Panjang
Dinas Lingkungan Hidup Kota Dumai Sambut DPRD Kota Padang Panjang Propinsi Sumatera Barat, (Rabu, 11/12/2024). Pertemuan ini berlangsung di Ruangan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Dumai.
Sambutan ini diwakili oleh Emi Yuzar, S.Si selaku Kepala UPT Laboratorium, Edi Indra, S.IP selaku Kasubbag Tata Usaha serta Theresia Yanuarista, ST selaku Staff Bidang Pengelolaan Sampah dan Limbah B3.
DPRD Kota Padang Panjang yang diwakili oleh H. Amrizal, ST, Andre Hilman Pratama, S.Kom serta Robi Zamora, ST.
Dalam pertemuan ini, ada beberapa pembahasan mengenai perencanaan dan pengelolaan sampah. Salah satunya, Perencanaan Pengadaan Mesin Pengolahan Sampah.
Hal ini selaras dengan yang disampaikan oleh Robi Zamora, ST, yang mana kedatangan mereka untuk mencari dan mendapatkan inovasi-inovasi baru dalam penanggulangan sampah ini. "Karena adanya permasalahan penanggulangan sampah di kota kami, maka kami melakukan study tour ataupun kunjungan kerja ke Kota Dumai ini, dengan harapan bisa mendapatkan inovasi-inovasi baru dari Kota Dumai terkhususnya Dinas Lingkungan Hidup Kota Dumai", tutur Robi.
Pihak Dinas Lingkungan Hidup Kota Dumai pun menanggapi dengan baik dan memberikan respon positif serta memberikan inovasi-inovasi baru yang telah berjalan di Kota Dumai, salah satunya menyampaikan program-program kerja baik yang sedang berjalan maupun yang akan direncanakan kedepannya.
Diskusi yang berlangsung hangat ini, ditutup dengan ucapan terimakasih dari Edi Indra, S.IP selaku Kasubbag Tata Usaha Dinas Lingkungan Hidup. "Terimakasih kepada rekan-rekan dari DPRD Kota Padang Panjang yang sudah menjadikan Kota Dumai terkhususnya Dinas Lingkungan Hidup Kota Dumai sebagai Lokus DPRD Kota Padang Panjang", tutupnya.